Lakukan 7 Hal Ini Untuk Menjaga Kesehatan Paru - Paru Sampai Tua

Lakukan 7 Hal Ini Untuk Menjaga Kesehatan Paru - Paru Sampai Tua -  Tanpa paru paru kita tidak akan pernah bernapas. Organ pernapasan ini sangat penting berperan untuk membawa oksigen dari udara menuju kealiran darah dan untuk melepaskan karbon dioksida dari aliran darah menuju keluar ke udara. Sel sel dalam tubuh kita akan membutuhkan oksigen bisa bekerja dan bertumbuh.



Paru-paru tidak pernah berhenti bekerja untuk menunjang kehidupan pada tubuh kita. Dan dalam sehari orang yang sehat mungkin bernafas hampir 25.000 kali. Dalam upaya menjaga kesehatan paru paru lita, tubuh sebenarnya diperlengkapi dengan sistem perlindungan alami dan khusus dan sistem ini biasanya akan bekerja sangat baik untuk membersihkan paru paru dari kotoran dan kuman.

 Ada kalanya beberapa zat berbahaya yang dapat merusak saluran udara dan mengganggu kemampuan paru-paru yang jika dibiarkan lama kelaman akan menyebabkan penyakit pada paru-paru. Penyakit tersebut biasanya seperti asma, penyakit tuberkulosis, kanker paru-paru dan sindrom gangguan pernapasan akut.

Orang yang terkne penyakit paru paru pastinya akan kesulitan bernafas dan bahkan akan ada beberapa penyakit yang dapat mengarah pada kegagalan pernafasan. Agar paru paru berfungsi dengan baik, ada banyak sekali yang bisa dilakukan dan sedikit perubahan gaya hidup, pola makan, dan beberapa kebiasaan sehat saja akan sangat bermanfaat bagi kelancaran pernafasan anda.

Adapun berikut beberapa ini cara untuk menjaga kesehatan paru paru, diantaranya sebagai berikut :

  • Berhenti Merokok
Asap rokok mengandung ribuan bahan kimia yang berbahaya, beberapa diantaranya akan menyebabkan masalah kesehatan serius terutama pada paru paru kita. Merokok adlah penyebab paling utama dari setiap penyakit dan salah satunya penyakit pada paru paru, seperti kanker paru paru dan penyakit paru obstruktif kronis.

Asap pada rokok bisa menyempitkan saluran udara dan menyulitkan anda untuk bernafas dan juga akan mengakibatkan peradangan atau pembengkakan di paru paru. Asap rokok juga bisa menghancurkan jaringan jaringan paru paru dan akhirnya meningkatkan risiko anda terkena paru paru.

Sekaranglah saat nya bagi anda yang sangat aktif dalam merokok untuk berhenti merokok demi kesehatan paru paru anda, dan teguhkanlah dalam keputusan untuk berhenti merokok. 
  • Cek Kesehatan Rutin
Ingatlah bahwa sehubungan dengan kesehatan yang terpenting adalah mencegah sebelum terjadi masalah. Checkup kesehatan secara rutin guna untuk memantau kondisi kesehatan paru paru anda dan seluruh tubuh anda agar terhindar dari penyakit terutama paru paru.

Sebagian besar penyakit paru paru akan sering berkembang tanpa terdeteksi sampai mereka menjadi cukup parah dan sulit diobati. Tetapi jika anda sering checkup dokter bisa dengan mudah memeriksa kondisi paru paru dan mengatasi maslah awal yang muncul.
  • Jaga Kebersihan Diri
Orang yang sangat rentan terkena infeksi paru paru dan yang memicu masalah sesak napas harus selalu menjaga kebersihan. Dan dengan begitu akan mencegah penyakit infeksi pernafasan umum seperti pilek dan flu.

Cara agar anda terhindar dari penyakit infeksi paru paru anda bisa melakukan ini, yaitu :
  1. Cuci tangan secara menyeluruh dengan air bersih dan sabun
  2. Tutup hidung dan mulut dengan tisu atau sapu tangan ketika batuk atau bersin
  3. Gunakan hand sanitizer berbahan dasar alkohol dan jika tersedia sabun dan air bersih
  4. Hindari tempat tempat ramai selama musim pilek dan flu
  5. Jika anda sedang sakit, sebaiknya banyak istirahat sampai merasa baikan
  6. Sering- sering bersihkan rumah anda dan khususnya bagian karpet dan pemandian.
  • Olahraga dan Aktif Secara Fisik
Olahraga adalah cara yang sangat bagus untuk meningkatkan kapasitas paru paru dan jika teratur olahraga paru paru menjadi lebih mudah menjaga suplai oksigen dan otot otot tubuh dan pada akhirnya akan menikmati kesehatan jantung yang lebih baik.

Ada beberapa olahraga fisik yang anda bisa lakukan, yaitu :
  1. Berenang selama 30 menit , lakukan beberpa kali seminggu.
  2. Lakukan olahraga aerobik, misalnya berjalan kaki, menari, atau bersepeda, lakukan beberapa kali seminggu
  3. Lakukan latihan karbio berat selama setidaknya 20 menit, dan lakukan setiap 5 kali seminggu
Jika anda baru mau memulai olahraga ini, cobalah konsultasi dulu dengan seorang ahli yang mengenai jenis olahraga apa yang terbaik bagi kondisi anda saat ini. Dan ingatlah bahwa olahraga dapat membuat anda bernafas lebih dalam dan lebih sering jadi lebih baik lakukan pada waktu udara bersih dan segar. 
  • Makanan Yang Tepat
Perpaduan nutrisi yang tepat dari menu makan sehari hari akan membantu mengoptimalkan fungsi paru-paru serta dapat membersihkan dari toksin berbahaya, anda bisa lakukan sebagai tambahan menu makanan sehari hari .
  1. Makanlah makanan yang kaya kan folat seperti bayam, alpukat dan brokoli, untuk melindungi paru paru dari penyakit paru obstruktif kronis.
  2. Pilih lemak tak jenuh tunggal dan tidak mengandung kolesterol dan batasi makanan yang mengandung lemak trans dan lemak jenuh.
  3. Pilih sumber karbohidrat yang kompleks seperti, roti gandum, buah segar, dan sayur segar. diwaktu yang sama dan batasi karbohidrat sederhana, seperti dari gula, permen, kue, dan minuman ringan.
  4. Sertakan makanan sumber protein seperti susu, keju, ikan, kacang kacangan dan daging unggas untuk membantu mempertahankan kekuatan otot otot pernafasan.
  5. Sertakan makanan yang herbal dan yang kaya akan antioksidan, seperti bawang putih, bawang merah, cabai rawit, oregano, kunyit, buah delima, apel, teh hijau, peppermint, noni juice, dan sarang semut, papua.
  • Latihan Pernafasan Dalam
Proses pernafasan sangatlah penting untuk memberi oksigen kepada setiap sel dalam tubuh. dan jika tubuh kurang oksigen maka tubuh kita akan gampang mengalami maslah termasuk penyakit paru paru dan bahkan penyakit jantung.

Memperkuat paru paru dengan teknik pernapasan dalam, hal ini bisa membantu membersihkan toksin yang mungkin sudah menumpuk di dalam paru paru, dan pada akhirnya ini akan meningkatkan kesehatan paru paru dan membersihkan saluran udara. 

Anda bisa melatih pernafasan dalam dengan cara :
  1. Duduk ditempat yang tenang dan rileks
  2. Lalu tutup mata lalu napaslah dalam dalam melalui hidung
  3. Hitung sampai lima selama beberapa menit lalu buang napas secara perlahan.
  4. Ulangi latihan ini berulang ulang selama 6-8 kali 
  5. Dan lakukanlah teknik pernapasan dalam setiap hari untuk membantu membersihkan pernapasan sekaligus mengurangi tingkat stres.
  • Jangan Jadi Perokok Pasif
Tidak merokok tapi sering berada diantara perokok itu sama saja anda menjadi perokok pasif. Asap rokok akan mempengaruhi kondisi paru paru anda. Banyak perokok pasif yang mengalami dampak buruk pada paru paru maupun kesehatan mereka secara keseluruhan.
  1. Hindari tempat tempat umum yang mengizinkan orang untuk merokok
  2. Jangan biarkan orang lain merokok di dalam rumah, mobil, atau ruang kerja anda
  3. Ketika berpergian carilah kamar hotel atau penginapan yang bebas sisa asap rokok dari orang yang menginap sebelumnya. 

Artikel Terkait Lakukan 7 Hal Ini Untuk Menjaga Kesehatan Paru - Paru Sampai Tua :

1 komentar:

Terimakasih, artikel nya sungguh bermanfaat, alhamdulillah saya sudah berhenti merokok, tiggal mendisiplinkan kebiasaan lainnya saja. | kulkas kualitas terbaik

Balas

Diberdayakan oleh Blogger.